Pelaksanaan Sekolah Kampung merupakan rangkaian kegiatan lanjutan dari Workshop Kepala Kampung dan Sekolah Transformasi Sosial yang telah dilaksanakan di Kampung Siwi Distrik Momi Waren Kabupaten Manokwari Selatan pada bulan 27-31 Maret 2023 lalu. Peserta yang terlibat berasal dari 12 kampung yang tersebar di 5 Distrik lingkup Kabupaten Manokwari Selatan dan 2 kampung dari Kabupaten Teluk Wondama. Sekolah kampung ini berjalan sampai dengan tanggal 26 Mei adalah sekolah kampung di kampung Demini distrik Momi Waren pada tanggal 22-23 Mei 2023 dengan peserta sebanyak 38 orang yang berasal dari kampung Demini, Siwi dan Nij. Sekolah kampung selanjutnya dilakukan di kampung Wama distrik Neney pada tanggal 25-26 Mei 2023 yang dihadiri oleh 31 peserta dari kampung Neney dan Wama. Fasilitator pelatihan yang dihadirkan dalam kegiata sekolah kampung adalah Abdoel Rachim – eks tenaga ahli Koperasi Eiber Suth Ransiki untuk materi budidaya kakao dan Erpin Situmorang – Kepala Bidang Pertanian Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Manokwari Selatan untuk materi budidaya kacang tanah.